Borong Apel Malang dengan Harga Terjangkau

 

Malang Raya hadir sebagai kawasan dengan berbagai jenis apelnya. Tidak semua jenis mampu tumbuh baik disana, namun kenyataan tersebut tidak membuat Malang kehilangan pesona akan semua hasil panen apel yang dihasilkan. Sumber menyebutkan, bahwa kawasan itu menjadi bagian dari penghasil apel karena orang Belanda. Zaman dulu, orang Belanda membawa ratusan bibit apel untuk ditaman dan hanya lima jenis apel yang berhasil tumbuh dengan baik. Ciri khas inilah yang kemudian membuat apel Malang begitu familiar. Tidak hanya tentang cita rasanya khas, tetapi terdapat pilihan rasa yang menarik sehingga konsumen tidak harus fokus pada satu jenis apel saja.

Berlimpahnya Apel Malang Raya

Meskipun termasuk penghasil apel terbesar, Malang tetap saja mengalami berbagai kesulitan untuk hasil tersebut. Disaat bersamaan, apel di kota tersebut tetap saja menjadi bagian dari karakteristik Malang Raya. Potensi untungnya mungkin lebih kecil karena berbagai faktor, tetapi jika struktur penjualannya diperbaiki dengan baik. Malang Raya akan hadirkan surga apel yang memang perlu dipertimbangkan. Dari kesuksesan ini pulalah, Malang menjadi bagian dari kota yang sangat menarik untuk dikunjungi. Bukan saja oleh masyarakat lokal, wisatawan manca negara juga akan tertarik dan hasilkan devisa negara yang lebih tinggi. Sedangkan jika melihat fasilitas umum di Jawa Timur, khususnya Malang tidak terlalu ketinggalan. System tata kota sudah dianggap tepat, sehingga masyarakat Malang tinggal memaksimalkan semuanya dengan baik.

Mengenal Jenis Apel Malang Terlaris

Malang dan semua isinya selalu menarik untuk dipelajari secara mendalam. Setiap detail dari kawasan ini seakan mempunyai banyak pilihan menarik, sehingga Anda perlu melihatnya lebih intens guna memastikan semuanya dengan tepat. Kesenangan Anda untuk berkunjung ke tempat baru menjadi langkah yang paling efektif untuk menghibur diri dari berbagai permasalahan yang ada. Melihat langsung proses tanam dan panen apel di Malang juga bisa menjadi aktivitas menyenangkan selama berkunjung ke Jawa Timur. Bagi Anda yang penasaran dengan jenis apel yang ditawarkan. Berikut penjelasan yang mungkin Anda perlukan:

  1. Apel Anna

Pertama, Anda bisa mencoba jenis apel Anna yang lebih mempunyai daging apel yang lembut. Jika dibandingkan dengan jenis lain, apel Anna termasuk jenis apel dengan kulit tipis. Hal itu menyebabkan apel jenis ini akan lebih mudah membusuk. Rasanya asem bercampur dengan manis. Meskipun begitu, daya tarik dari apel ini terletak pada kulitnya yang berubah merah merona saat sudah tua. Apel jenis ini kebanyakan tumbuh di kawasan Batu dan Malang.

  1. Apel Manalagi

Kedua, jenis apel yang tidak lepas dari Malang Raya adalah apel Manalagi. Apel ini mempunyai kulit yang cukup keras dan daging yang keras. Tidak hanya itu, apel tersebut juga memiliki aroma yang tajam, sehingga tak perlu heran jika apel dengan karakteristik hijau kekuningan itu mempunyai rasa manis.

Manalagi termasuk jenis apel yang paling banyak ditanam di Batu. Anda yang suka dengan buah tersebut, Manalagi bisa menjadi pilihan paling tepat untuk langsung dimakan.

  1. Apel Rome Beuty

Ketiga, buah apel yang tidak kalah terkenal dari jenis apel lainnya adalah Rome Beuty. Jenis apel yang satu ini kerap dijadikan bahan utama dalam pembuatan sari apel, disebabkan aromanya yang tajam. Untuk struktur buahnya, Rome Beuty memiliki visual yang hampir sama dengan apel Manalagi. Perbedaannya, warna apel Rome Beuty hijau kemerahan dengan tekstur daging renyah dan sedikit masam segar.